Selasa, 03 Maret 2020

KH. Suarman, S.Ag: Kembangkan Budaya Literasi

Pertama izinkan kami menyampaikan permohonan dan salam maaf dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang Bapak Drs. H. Gusman Piliang, MM secara pribadi beliau tidak bisa hadir karena saat yang bersamaan sejak hari Minggu kemaren sampai saat ini mengikuti Rapat Kerja Nasional Bimbingan Masyarakat Islam di Jakarta, maka ditugaskan kepada kami untuk mewakili; mudahan tidak mengurangi arti penting kegiatan kita ini; berikut akan kami bacakan:


SAMBUTAN
KEPALA KANTOR KEMENTERIAN AGAMA
KOTA PADANG PANJANG
Pada
Pembukaan SAGU SABU Kota Padang Panjang
Selasa, 3 Maret 2020

Assalamu’alaikum Wr, Wb.,

Muqaddimah

Yth. Kakanwil Kementerian Agama Prov. Sumatera Barat
Yth. Ketua KPPL Provinsi dan KPPL Kota Padang Panjang beserta seluruh pengurus
Yth. Bapak/Ibu Narasumber dari Media Guru
Yth. Kaubbag TU, Kasi, Pengawas dan Kepala Madrasah se-Padang Panjang
Yang kami hormati Bapak/Ibu seluruh para peserta SAGUSABU umumnya hadirin wal hadirat yang berbahagia; yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu pangkat, gelar dan jabatannya

Puji & Syukur
Shalawat dan Salam..

Bapak Kakanwil, Bapak/Ibu hadirin yang berbahagia,
Pertama, atas nama Kementerian Agama Padang Panjang mengucapkan selamat datang di Kota Padang Panjang dan ucapan terimakasih tak terhingga kepada Bapak Kakanwil tokoh literasi nasional yang telah berkenan hadir pada kegiatan SAGUSABU di Kota Padang Panjang Serambi Mekkah, juga kepada pengurus KPPL Provinsi dan Bapak Narasumber dari Media Guru, mudah-mudahan kehadiran Bapk Ibu dapat memotivasi kami khususnya  para majelis guru;

Selanjutnya kami menyambut baik dan memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan SAGUSABU di Hotel Auliya ini yang digagas oleh KPPL Kota Padang Panjang, kegiatan yang sangat penting dalam memandu para guru agar bisa menulis buku dan mengembangkan budaya literasi di dunia pendidikan, sehinga para guru dapat mengeluarkan kreatifitas menulisnya dalam sebuah buku yang nantinya juga berguna untuk kenaikan pangkat dan pengembangan profesi sebagai guru profesional. Kami juga berharap kegiatan ini juga bisa diiukuti oleh para pejabat, baik struktural maupun fungsional dan ASN jajaran Kementerian Agama Kota Padang Panjang baik yang berada di Kemenag, KUA maupun madrasah.

Kepada seluruh peserta kami berpesan kiranya dapat mengikuti kegiatan ini dengan sungguh-sungguh, menerima ilmu kiat sukses menulis tanpa kesungguhan, kerja keras dan niat yang tulus mustahil keberhasilan itu dapat diperoleh.

Demikian yang dapat kami sampaikan pada kesempatan ini;
Kepada Bapak Kakanwil kami mohon kiranya berkenan membuka kegiatan SAGUSABU ini secara resmi sekaligus menjadi pembicara utama.
Terimakasih banyak maaf…..Selamat mengikuti SAGUSABU semoga sukses untuk kita semua….
Wabillahi taufiq walhidayah…….
Wasssalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Biodata Penulis

Wahyu Salim adalah penulis kelahiran 11 Agustus 1976 di Lubuk Sikaping, Pasaman. Purna Jamnas 91, Alumni MAN/MAPK Padang Panjang angkatan 6 Tahun 1995, menyelesaikan pendidikan S.1 IAIN Imam Bonjol Padang Tahun 1999 dengan Yudisium Cumlaude.
Pernah menjadi Kepala KUA, Penyelenggara Syariah, saat ini menjabat Kasubbag TU pada Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang

Prakata

Syukur alhamdulillah atas rampungnya buku yang berjudul  Bersatu, Bersaudara & Mandiri.
Buku ini berisi tentang pengalaman mengikuti Jambore Nasional 91 mulai dari  persiapan, kegiatan dan sekembalinya dari kegiatan tersebut.
Penulis mengucapkan terimakasih  kepada ayah dan bunda, istri tercinta, anak-anakku semuaya yang selalu memotivasi kesuksesan hidup.
Dalam penulisan buku ini, penulis mengakui masih terdapat berbagai kelemahan dan kekurangannya mengingat rentang waktu yang sudah lama, untuk itu penulis mengharapkan saran dan masukan, khususnya dari kawan-kawan Purna Jamnas 91. Demikian, selamat membaca!
Padang Panjang,  3 Maret 2020

Sinopsis 2


Layanan Bermartabat untuk Semakin Dekat dengan Ummat
Wahyu Salim
Kementerian Agama Kota Padang Panjang

Menjadi ASN pada Kementerian Agama sangatlah beruntung, disamping mengabdi untuk bangsa dan negara juga mengabdi untuk agama, untuk itu dibutuhkan skill dan keterampilan dalam memberikan pelayanan prima & bermartabat sehingga masyarakat merasa puas dan ummatpun selalu merasa membutuhkan kehadiran kementerian agama.
Pelayanan yang bermartabat dan dekat dengan ummat membutuhkan kompetensi dan  karakter yang kuat. Semuanya ada pada 5 Nilai Budaya Kerja Kementerian  Agama yang harus diterapkan dalam kehidupan berorganisasi baik dalam berkoordinasi, konsultasi maupun senergisitas setiap unsur, baik pada unsur pimpinan maupun staf.
Buku ini menguraikan beberapa pengalaman berharga yang berguna dalam menjalankan tugas sebagai ASN, khususnya pada saat menjabat Kasubbag TU pada  Kantor Kementerian Agama Kota Padang Panjang agar terwujud layanan yang bermartabat dan semakin dekat dengan ummat.

Sinopsis 1


BERSATU, BERSAUDARA, MANDIRI
Wahyu Salim
Kemenag Kota Padang Panjang

Jambore Nasional 91 memberikan pengalaman tersendiri dalam membentuk karakter dan jiwa kepemimpinan.
Walaupun terjadi 29 tahun yang lalu kenangan masih terasa hangat yang menuntunku untuk selalu bersatu, bersaudara dan mandiri sesuai tema Jambore Nasional 91.
Buku ini mengisahkan pengalaman menarik selama mengikuti Jambore Nasional 91 dengan berbagai suka dukanya.

SAPA SABU

Satu Pejabat Satu Buku
Saya ikut saja pelatihan SAGUSABU yang diselenggarakan KPPL Kemenag Padang Panjang, walau diperuntukkan untuk guru, saya merasa kegiatan ini bermamfaat dalam meningkatkan kemampuan literasi dan yakin dalam perjalanannya akan banyak ilmu dan pengalaman yg akan diperoleh; di samping itu juga untuk memberi semangat buat kawan2 guru bahwa kami hadir dari struktural, fungsional dan pelaksana mendukung kegiatan ini, maka para kawan2 guru harus lebih bersemangat lagi💪💪

Senin, 02 Maret 2020

WASPADA COVID-19


Covid19 menular melalui droplet bukan airborne. Jadi pastikan kita tdk kontak dg droplet tsb.

Caranya:
1. Menjaga jarak lebih dari 1 m dari orang demam, batuk dan sesak nafas
2. Cuci tangan segera setelah menyentuh permukaan di area publik, spt: pegangan tangga, tombol lift, gagang pintu
Jika tdk memungkinkan cuci tangan segera, jangan sentuh wajah, mata, dan hidung.
3. Jika batuk dan bersin, tutup dg tisu lalu buang ke tong sampah atau dengan lengan baju atau pakai masker
4. Jaga kesehatan dg makanan bergizi, cukup istirahat dan olahraga
5. Berdoa