Senin, 27 Mei 2024

SOSIALISASI RASHDUL KIBLAT DI SDN 11 KOTO PANJANG

 


Padang Panjang, Senin (27/5) Penyuluh Agama Islam Kota Padang Panjang menggelar sosialisasi Rashdul Kiblat di SDN 11 Koto Panjang. Hal ini dilakukan dalam rangka mensukseskan Hari Sejuta Kiblat yang dicanangkan Kementerian Agama RI menyambut hadirnya fenomena hadirnya matahari di atas ka'bah yang dikenal dengan istilah rashdul kiblat atau istiwa' a'zham. Fenomena ini akan terjadi Senin, 27 Mei 2024 pukul 16.18 Wib.

Dengan mengamati fenomena ini kita bisa mencek atau melakukan kalibrasi atau verifikasi arah kiblat kita. Caranya sangatlah mudah bisa dilakukan dimana saja asalkan matahari saat itu terlihat cerah.

Cara memverifikasi arah kiblat melalui rashdul kiblat sbb:

1. Memasang atau mempedomani benda yang menjadi patokan benar-benar tegak lurus 0 derjat seperti tiang, konsen pintu yang sudah benar tegak lurusnya.

2. Permukaan dasar harus datar dan rata

3. Jam pengukuran harus mengacu atau menyesuaikan jam versi BMKG, yaitu pukul 16.18 Wib

4. Cahaya matahari cukup terang & jelas

5. Membuat garis atau membentangkan sajadah sesuai arah bayangan ke kiblat.

Di samping itu, cara menentukan arah kiblat bisa menggunakan kompas dan theodolit.

Bertindak sebagai narasumber wahyu salim didampingi oleh guru PAI  Dartini bertempat di Mushalla Komplek Sekolah.

Dalam kesempatan itu, wahyu juga memberika ice breaking:

Ana 

Mengaji

Di atas

Mimbar

Di atas 

Mimbar

Ana

Mengaji




Tidak ada komentar: