Senin, 30 November 2020

Penyerahan Piagam Guru Inspiratif & Pembukaan HAB75



Penerima Piagam Penghargaan Guru Inspiratif dalam rangka Hari Guru Nasional & Milad PGRI ke-75 Tahun 2020 Tingkat Kota Padang Panjang:

1. Lainah, S.Ag., M.Pd.I: Guru mapel Aqidah Akhlaq MAN 1 PADANG PANJANG; yang telah meraih beberapa prestasi dari tingkat kota, provinsi dan bahkan tingkat nasional, di antaranya Juara 1 Lomba guru berprestasi Tk. Kota Padang Panjang, Juara 2 lomba Disain Model Pembelajaran Tk Provinsi Sumatera Barat, Juara 1  Lomba Lembaga Kesejahteraan Sosial Tk. Provinsi Sumatera Barat dan 5 besar lomba Lembaga Kesejahteraan Sosial tingkat Nasional. Di Madrasah tempat tugasnya saat ini telah mengemban beberapa tugas tambahan yaitu Pembina OSIM. Saat ini juga masih diberi amanah sebagai Kepala Asrama dan Wakil Bidang Kesiswaan . Memiliki Kompetensi Sosial, aktif dalam kegiatan sosial keagamaan dan Dharmawanita Kemenag Kota Padang Panjang.

2. Walfurqan, M.Pd: Guru muda MTsN Kota Padang Panjang yang enerjik, sehingga diberi kepercayaan oleh kepala MTsN menjadi  Wakil Kepala, sebelumnya Bidang HUMAS dan saat ini Wakil Kepala Bidang  Akademik. Di samping itu, ia juga salah seorang atlet Bulutangkis andalan PB Kemenag Kota Padang Panjang.

3. Yulidawati, S.Ag: Guru Kelas pada MIUT Thawalib yang enerjik, Ketua KKG MI, pernah meraih juara 2 lomba guru berprestasi tingkat Kota Padang Panjang. Pernah ditugaskan sebagai Guru di MIS REY Dininyyah Puteri dan dan saat ini guru MIS Unggul Terpadu Thawalib Kota Padang Panjang. Memiliki Kompetensi Sosial, aktif dalam kegiatan sosial keagamaan dan Dharmawanita Kemenag Kota Padang Panjang.

4. Misnar, S.Pd.I: Guru Senior yang pernah menjabat kepala RA Al-Ikhlas DW Kemenag Kota Padang Panjang dan pernah juga menjadi Kepala RA Al-Qur'an Pergururan Thawalib Kota Padang Panjang yang memberikan berbagai gagasan untuk kemajuan pendidikan RA bagi guru-guru muda. 

Selamat Hari Guru! 

"BAKHTI GURU LINDUNGI NEGERI"





Tidak ada komentar: