Padang, 4 Januari 2025 – Ustadz Fadlan kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih gelar Da'i Favorit Tingkat Sumatera Barat dalam rangka Hari Amal Bakti (HAB) ke-79 Kementerian Agama Republik Indonesia. Grand Final kompetisi ini diselenggarakan di Balai Diklat Keagamaan Padang dan dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Sumatera Barat, Mahyudin.
Dalam acara yang berlangsung meriah tersebut, Ustadz Fadlan, yang diberi gelar Maulana, menampilkan gaya dakwahnya yang santun, ramah, dan lembut. Gaya penyampaiannya yang menyentuh hati tidak hanya memikat juri tetapi juga mendapat tempat istimewa di hati masyarakat.
Di hari yang sama, kebahagiaan Ustadz Fadlan semakin lengkap dengan pengumuman hasil seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kementerian Agama Tahun 2024. Beliau dinyatakan lolos seleksi dan diterima sebagai PPPK, sebuah capaian yang semakin memperkokoh kiprahnya dalam dunia dakwah dan pelayanan masyarakat.
Wahyu Salim, Ketua IPARI Kota Padang Panjang, menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada Ustadz Fadlan atas prestasi yang diraih. "Kami, rekan-rekan penyuluh, sangat bangga dan turut berbahagia atas pencapaian luar biasa ini. Semoga Ustadz Fadlan semakin sukses dalam menjalankan amanah dakwahnya dan memberikan inspirasi bagi banyak orang," ujar Wahyu.
Prestasi ini menjadi bukti nyata dedikasi dan komitmen Ustadz Fadlan dalam menyebarkan nilai-nilai agama dengan penuh kelembutan dan kasih sayang. Semoga pencapaian ini menjadi langkah awal untuk kesuksesan yang lebih besar di masa depan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar