Senin, 28 Juni 2021

Sosialisasi & Demo ALEF bagi Guru Matematika Jenjang MTs di Kampus II Ngalau


 
(Senin, 28/6) Dilaksanakan Sosialisasi & Demo ALEF bagi Guru Matematika Jenjang MTs dengan titik zoom meeting dipusatkan pada Kampus II Ngalau MTsN Kota Padang Panjang. Diikuti 10 Orang Guru Matematika dari 6 Satuan Pendidikan Madrasah Jenjang MTs yang ada di Kota Padang Panjang. Kegiatan ini diselenggarakan oleh komunitas guru MGMP Matematika Jenjang MTs yang diketuai oleh Aslinda, M.Pd Guru MTsN Kota Padang Panjang; sosok guru yang baru saja lulus menjadi Fasilitator Provinsi ini.

Kakankemenag Kota Padang Panjang diwakili Kasi Penmad Wahyu Salim didampingi penyusun bahan GTK Azwar Hadi turut hadir dan memberikan apresiasi serta motivasi kepada peserta.

Wahyu Salim menyampaikan bahwa Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Kemenag RI melalui Direktorat GTK telah menggagas Program Peningkatan Mutu Guru Madrasah dengan memberikan stimulus anggaran bagi komunitas guru madrasah untuk melakukan kegiatan-kegiatan pengembangan Keprofesian seperti kegiatan bimtek, sosialisasi, pembuatan media pembelajaran dan lain sebagainya.

ALEF merupakan program kerjasama Direktorat Jenderal Pendis Kemenag RI dengan Alef Education UEA yang mempunyai misi merancang aplikasi sistem pembelajaran  berbasis tekhnologi digital yang memberikan kemudahan, kelancaran dan mamfaat luar biasa, baik kepada guru maupun peserta didik.

Pada akhir arahannya Wahyu mengucapkan terimakasih dan rasa bangga atas dedikasi yang ditunjukkan guru-guru matematika dan berharap bisa menjadi pilot project dari komunitas KKG, MGMP guru lainnya yang ada di Kota Padang Panjang. 

Kegiatan ini menjadi NGOBRAS (Ngobrol Bareng Sukses Madrasah) Edisi 1 MGMP Matematika MTs Kota Padang Panjang.

Selamat mengikuti Semoga sukses🙏

Tidak ada komentar: